Wisata Air di Sulawesi Barat, dari Pantai Hingga Air Terjun Pesonanya Berat, Kamu Harus Kuat!
travelingyuk.com
Wisata air di Sulawesi Barat, memiliki pesona yang dapat menawan hati siapa pun. Mulai dari pantai hingga air terjun, bobot pesonanya berat, Teman Traveler harus kuat! Sulawesi Barat meliputi beberapa kabupaten/kota. Antara lain, Majene, Mamasa, Mamuju Tengah, Mamuju, Pasangkayu dan Polewali Mandar. Di beberapa kabupaten itulah, keindahan berasal. Daripada lanjut penasaran, lebih baik simak ulasan berikut ini yuk!
1. Air Terjun Tammasapi
Tingginya Air Terjun Tamasapi via Instagram/ andi_mappanyompa
Wisata air di Sulawesi Barat yang pertama harus disambangi Teman Traveler adalah Air Terjun Tammasapi. Ia memiliki ketinggian sekitar 75 meter. Air yang mengalir di sini berasal dari Sungai Tamasapi. Kesegaran saat berada di bawah derasnya, bikin pikiran dan mood kembali terang! Untuk sampai ke lokasi untuk main air dan basah-basahan, Teman Traveler harus menuju Dusun Tamasapi, Desa Mamunyu, Kecamatan Mamuju. Ajak beberapa teman agar lebih seru, ya!
2. Air Terjun Limbong Kamandang
Keunikan Air Terjun Limbong Kumandang via Instagram/ aswad.swad
Berjarak sekitar 35 Km dari Kota Polewali Mandar, Air Terjun Limbong Kamandang miliki kriteria yang cantik. Tidak mengherankan jika ia banyak dijadikan tujuan wisata oleh warga sekitar. Di sini, air terjun mengalir deras melalui tebing batu tinggi yang di salah satu bagiannya terdapat cekungan. Basah-basahan di Air Terjun Limbong Kamandang, terlebih bareng teman, serunya bukan main.
3. Pantai Labuang
Batuan Karang di Pantai Labuang via Instagram/ putra_ardiansyah_
Objek wisata air di Sulawesi Barat selanjutnya yang miliki pesona sungguh berat adalah Pantai Labuang. Ia memiliki jajaran batu karang besar yang membentang. Batuan tersebut masih nyambung dengan pantai lain yang ada di kawasan Polewali Mandar lainnya. Di sini, terdapat juga terumbu karang, mangrove dan pasir pantai yang masih bersih.
4. Pulau Gusung Toraja
Pasir yang Putih di Pulau Gusung Toraja via Instagram/ jorgy_ali
Pulau Gusung Toraja merupakan destinasi wisata air di Sulawesi Barat dengan lanskap yang bikin terperanjat. Kawasan ini juga sering disebut dengan nama Pulau Pasir Putih karena pasirnya yang memang putih. Tertarik untuk berkunjung? Teman Traveler harus menuju Desa Tonyaman, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar ya. Dan selamat bersenang-senang!
5. Pantai Lombang-lombang
Nggak Boleh Lewatkan Birunya Langit di Pantai Lombang-lombang via Instagram/ ippankmotret
Salah satu pantai cantik di Sulawesi Barat ini bagian dari Kabupaten Mamuju yang memang terkenal memiliki garis pantai terpanjang di Sulawesi Barat; yakni 415 Km. Pantai Lombang-lombang berada di Kelurahan Sinyonyoi, Kecamatan Kalukku, Mamuju. Dari pusat kota, jarak menuju pantai ini sekitar 30 Km. Meski jauh, sesampainya di sini, Teman Traveler akan terpuaskan dengan pemandangannya yang luar biasa. Destinasi wisata air di Sulawesi Barat, pesonanya memang berat!
6. Pantai Gonda
Pohon-pohon Bakau di Pantai Gonda via Instagram/ pegi_pegi
Dari begitu banyaknya pantai cantik di Sulawesi Barat, Pantai Gonda salah satu yang punya keunikan tersendiri. Di sini terdapat hutan bakau yang eksotis. Selain itu, hanya dengan menyelam ke kedalaman 2 sampai 3 meter, Teman Traveler sudah dapat menyaksikan keindahan terumbu karang yang ada di kawasan ini. Untuk sampai Pantai Gonda, pengunjung harus menuju Dusun Mampie, Desa Galeso, Wonomulyo, Polewali Mandar.
Keindahan objek wisata air di Sulawesi Barat, dari air terjun, pulau hingga pantai bisa memberatkan Teman Traveler yang akan meninggalkannya. Rasa-rasa seperti tidak ingin pulang. Iya, kan? Penasaran dengan sensasinya? Yuk segera agendakan untuk liburan ke sini!
sumber: https://travelingyuk.com/wisata-air-di-sulawesi-barat/138498